"My Name Is Rafa!"

Itu kalimat pertama dalam bahasa Inggris yang Rafa lontarkan di hari pertamanya masuk sekolah di Doha. Nama sekolahnya CESK: Central English Speaking Kindergarten. Rafa sempet nolak habis-habisan masuk sekolah di situ. Dia pilih sekolah lain yang lebih deket dengan tempat tinggal kami, karena ada mobil-mobilan yang sama persis dengan miliknya yang ditinggal di Bandung.

Lucunya, Rafa bilang gitu bukan waktu berkenalan. Tapi sebenernya sih bisa dibilang dia memang memperkenalkan dirinya. Cuma caranya aja yang ga biasa.

Karena itu hari pertama sekolah, Rafa dan Shahla minta saya temenin mereka di playground sampe mereka masuk kelas. Saya perhatikan, mereka masih belum mau main dengan temen-temen barunya. "Aku kan ga bisa ngomong Inggris" itu alasan mereka. Waktu gurunya minta mereka berbaris karena sudah saatnya masuk kelas, Rafa dengan pede masuk ke barisannya. Salah satu temennya bingung dan nyuruh dia keluar dari barisan. Katanya sambil dorong Rafa, "Hey this is my line, go away!"

Rafa keliatan marah banget, badannya menegang dan mukanya merah. Trus dia teriak,"My name is Rafa!"

Hehehe.. kesiannya si Ujang. Satu-satunya kalimat dalam bahasa Inggris yang dia kuasai dengan baik hanya itu. Padahal hampir 2 tahun dia ikut Play Group bilingual di Balikpapan dan Bandung. Tapi rasa percaya dirinya sungguh luar biasa. Biar salah yang penting ngomong.

Tapi kalo udah gede mah jangan gitu ya.. Berpikir sebelum berbicara, itu harus!

1 comment:

Anonymous said...

coba kalo saya masih kecil dan jadi rafa...pasti ngomong nya :my name is eagle...sambil menaikan dua tangan ke atas dan satu kaki teragkat sepertinya...eeeeaaaaakkkk....!!!!wekekekeee....